Semarang, Jumat | 10 Februari 2023
Ujian Tertutup Disertasi oleh saudara Arif Noor Hayati dengan NIM 26010118510003 berlangsung secara luring pada hari Jumat 10 Februari 2023 pukul 13.00 – 15.00 WIB di Gedung J Ruang 307. Arif Noor merupakan mahasiswa Program Studi Doktor Manajemen Sumber Daya Perairan telah tercatat lulus dengan gelar Doktor ke 181 setelah mengalami suka duka dalam menjalankan studi dengan penuh perjuangan.
Judul disertasi yang dipaparkan oleh saudara Arif Noor yaitu “Strategi Perencanaan Prioritas Rehabilitasi Mangrove Berdasarkan Kemampuan Sekuestrasi Karbon di Kabupaten Jepara Provinsi Jawa Tengah”. Ujian Tertutup dipimpin oleh Agus Trianto, S.T., M.Sc., Ph.D. (Wakil Dekan I FPIK), selaku Pimpinan Sidang dan Penguji Internal, didampingi oleh Dr. Aninditia Sabdaningsih, S.Si., M.Si. (Ketua Program Studi), selaku Sekretaris Sidang Ujian dengan Anggota Tim, Prof. Norma Afiati, M.Sc., Ph.D. (selaku Promotor); Prof. Ir. Supriharyono, M.S., Ph.D. (selaku Co-Promotor I); Dr. Muhammad Helmi, S.Si., M.Si. (selaku Co-Promotor II); Prof. Dr. Ir. Dietriech Geoffrey Bengen, DAA, DEA (selaku Penguji Eksternal); Dr. Ir. Haeruddin, M.Si (selaku Penguji Internal). Hasil penilaian dari Tim Ujian Tertutup a.n Arif Noor dinyatakan LULUS menjadi lulusan Program Doktor Manajemen Sumberdaya Perairan FPIK Universitas Diponegoro ke-181.
Selamat dan sukses atas gelar barunya Dr. Arif Noor! Terus berkarya dalam perkembangan ilmu pengetahuan, mencerdaskan generasi penerus, dan memajukan kesejahteraan masyarakat. Jaga selalu nama baik Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan serta almamater tercinta Universitas Diponegoro.