Semarang, Kamis | 28 Juli 2023

Ujian akhir tertutup sebagai penghujung dari perjalanan seorang mahasiswa untuk meraih gelar doktor di Univesitas Diponegoro. Tahapan dalam meraih gelar Doktor tidaklah mudah, melalui berbagai seminar, penelitian, dan proses menulis artikel ilmiah yang begitu penuh perjuangan. Pada tanggal 28 Juli 2023 Program Studi Doktor Manajemen Sumber Daya Perairan kembali melahirkan doktor baru yang ke-184 a.n Dr. Churun Ain, S.Pi., M.Si.

Ujian akhir tertutup berlangsung secara Offline di Gedung J ruang 307 pada pukul 10.00 – 13.00 WIB. Dalam paparan disertasinya yang berjudul “Strategi Pengelolaan Kawasan Waduk Jatibarang Semarang Berdasarkan Nilai Jasa Ekosistem Dengan Pendekatan Manajemen Adaptif Kolaboratif” Promovenda memberikan ulasan Karakteristik bioekofisik lingkungan WJB Produktivitas primer Waduk Jatibarang tingkat kesuburan mesotrofik-eutrofik. Kelimpahan fitoplankton pada permukaan (93.389 ind/l) dan tengah (19.071 ind/l) perairan tergolong pada perairan yang eutrofik. Indeks keanekaragaman (H’) fitoplankton pada permukaan perairan tergolong indeks keanekaragaman rendah (0,79) sedangkan tengah (1,31) dan dasar (1,46). Potensi sumber daya ikan dan relung ekologi waduk di WJB Jenis ikan yang tertangkap pada saat sampling di perairan Waduk Jatibarang antara lain ikan nila (Oreochromis niloticus), ikan bandeng (Chanos chanos), ikan koan (Ctenopharyngodon idella), ikan tawes (Barbonymus gonionotus), dan ikan red devil hitam (Amphilophus amarillo). Nilai relung ekologis menunjukkan bahwa di perairan Waduk Jatibarang ikan generalis adalah ikan bandeng, sedangkan ikan barb Jawa adalah ikan yang selektif. Ikan bandeng memiliki relung ekologi yang paling luas, sedangkan relung yang paling kecil adalah red devil. Promovenda diterima sebagai staf pengajar di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan pada tahun 2005. Pendidikan S2 ditempuh di Program Studi Magister Manajemen Sumberdaya Pantai Universitas Diponegoro dan lulus tahun 2009. Saat ini penulis tercatat sebagai mahasiswa Program Doktor Manajemen Sumber Daya Perairan sejak tahun 2018 dengan status ijin belajar. Selain aktif dalam mengikuti seminar publikasi internasional maupun nasional promovendus menjalankan pengabdian masyarakat sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan di lokasi penelitian Disertasi. Aktif dalam pembimbing kegiatan PPK ORMAWA (Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa) HIMASAKA-HIMADEPTA FPIKUniversitas Diponegoro, yang didanai DIKTI Tahun 2022.

Ujian Tertutup dipimpin oleh Prof. Ir. Tri Winarni Agustini, M.Sc., Ph.D (Dekan FPIK dan selaku Penguji), selaku Pimpinan Sidang, didampingi oleh Dr. Aninditia Sabdaningsih, S.Si., M.Si. (Ketua Program Studi), selaku Sekretaris Sidang Ujian dengan Anggota Tim Penguji terdiri dari; Suadi, S.Pi., M.Agr.Sc., Ph.D (Penguji Eksternal) dari Universitas Gadjah Mada (UGM) kepakaran bidang Sosial Ekonomi Perikanan/kelautan; Prof. Dr. Ir. Slamet Budi Prayitno, M.Sc (Penguji Internal); Dr. Ir. Haeruddin, M.Si. (Co – Promotor); Prof. Dr. Dian Wijayanto, S.Pi., MM., M.SE. (Co – Promotor); Prof. Dr. Ir. Sutrisno Anggoro, M.S. (Promotor). Berdasarkan hasil penilaian dari Tim Penguji Ujian Tertutup a.n Dr. Churun Ain, S.Pi., M.Si dinyatakan LULUS dan menjadi lulusan Program Doktor Manajemen Sumber Daya Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro ke-184. Selamat dan sukses atas gelar barunya Dr. Churun! Terus berkarya dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat, menjaga nama baik Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan serta almamater tercinta Universitas Diponegoro.