Info PMB

Penerimaan Mahasiswa Baru

Kurikulum dan Masa Studi Program Doktor

Beban studi Program Doktor MSDP maksimal 84 sks, ditempuh selama maksimal 6 tahun dengan rincian sebagai berikut:

A. Doktor By Course

Program ini dilaksanakan dalam 2 (dua) semester program persiapan pendidikan Doktor (perkuliahan akan disampaikan secara tatap muka baik mata kuliah wajib maupun mata kuliah pilihan berdasarkan bidang minat mahasiswa dan kompetensi dosen). Pada awal semester pertama, mahasiswa diperbolehkan memiliki Komisi Pembimbing (Promotor dan Ko-promotor) dan membuat Proposal Disertasi yang akan dinilai oleh Komisi Pembimbing bersama dengan Tim Pembimbing Akademik Doktor Manajemen Sumber Daya Perairan. Mahasiswa menyelesaikan 1 publikasi internasional bereputasi dan 1 publikasi nasional terakreditasi.

B. Doktor By Reseach

Total SKS untuk program ini adalah 84 SKS. Pada semester pertama, mahasiswa diperbolehkan mengikuti mata kuliah wajib (sit in) atau tinjauan pustaka untuk persiapan penelitian. Pembedaan antara program perkuliahan dan program penelitian didasarkan pada keluaran publikasi ilmiah. Doktor penelitian harus mempublikasikan minimal 2 artikel jurnal internasional bereputasi dan 1 artikel jurnal nasional akreditasi dalam enam sampai dua belas semester.

Tata Cara Mendaftar :

  1. Peserta membuat akun menggunakan email KLIK DISINI
  2. Peserta memilih UM S2 / UM S3 / UM PROFESI
  3. Membayar biaya pendaftaran pada bank yang ditunjuk (Bank BNI, Bank BRI, Bank BTN, Bank Mandiri)  KLIK DISINI
  4. Peserta melakukan upload dokumen dalam format pdf
  5. Peserta melakukan cetak kartu ujian
  6. Peserta mengikuti ujian secara daring

Materi Ujian

  1. Tes Potensi Akademik (TPA),
  2. Tes Bahasa Inggris,
  3. Tes Substansi Keilmuan (berupa wawancara/tes tertulis prodi)

Kalender Pendaftaran Pascasarjana dan Profesi Tahun Akademik 2024/2025 Semester Genap Gelombang I

Pendaftaran Online :  6 September 2024 – 24 Oktober 2024
Ujian Seleksi Tertulis : 9 November 2024
(TPS 07.30-10.00 WIB dan Tes Bahasa Inggris 10.30-12.00 WIB)
Ujian Seleksi Program Studi Wawancara : 9-13 November 2024
(Jadwal akan disampaikan kemudian)
Pengumuman Lolos Seleksi Akademik : 22 November 2024

Biaya Pendaftaran

    • Pendaftaran Magister dan Profesi Rp. 750.000,-
    • Pendaftaran Doktor Rp. 1.000.000,-

Informasi selengkapnya silahkan download Leaflet Program Doktor  KLIK DISINI